KATASUMBAR– Jalan raya Bukittinggi-Padang, tepatnya di kawasan kelok Hantu, Aie Angek, Kecamatan X Koto, Tanah Datar, Sumbar sudah kembali bisa dilalui.
Kasatlantas Polres Padang Panjang, Afrizal Sahar mengungkapkan, kawasan jalan utama Bukittinggi- Padang itu sudah mulai kembali bisa dilewati sejak, malam Jumat 5 April 2024.
Ia mengatakan, hingga siang, Sabtu 6 April 2024, masih terpantau lancar dan banjir hiliran banjir lahar di kawasan tersebut sudah surut.
“(Sudah bisa dilalui) dari semalam, dan sekarang (Siang Sabtu 6 April 2024 sudah) lancar,” ungkap Kasat lantas pada Katasumbar.
Ia menjelaskan, selain akses sudah kembali lancar, saat ini stakeholder setempat juga sudah menurunkan alat untuk membersihkan sisa-sisa material yang menyumbat arus sungai setempat
“Ya, untuk hari ini, kita juga melakukan pembersihan sisa-sisa dari pepohonan atau lumpur yang menyumbat arus sungai,” jelasnya.
Sebelumnya, jalan raya Bukittinggi- Padang dilaporkan terputus akibat banjir lahar dingin, tepatnya di Aia Angek, Kecamatan X Koto, Kabupaten Tanah Datar, Jumat 5 April 2024, sore.
Petugas Satlantas Polres Padang Panjang yang mengabarkan informasi itu meminta agar pengendara mencari jalan alternatif lain.
Banjir lahar dingin terjadi di wilayah selingkar Gunung Marapi. Tak hanya di Tanah Datar, banjir juga terjadi di Kabupaten Agam dan membuat sejumlah kerusakan.
*
Silahkan bergabung di Grup FB SUMBAR KINI untuk mendapatkan informasi terupdate tentang Sumatera Barat.
****
Dapatkan info berita terbaru via group WhatsApp (read only) KATASUMBAR / SUMBAR KINI (Klik Disini) 😊
*
Suscribe YOUTUBE KATA SUMBAR untuk mendapatkan informasi terbaru dalam bentuk video.