KATASUMBAR– Ratusan warga yang tergabung dalam Pro Jokowi (Projo) Kabupaten Pesisir Selatan, Sumbar mendeklarasikan dukungan terhadap Paslon nomor urut Prabowo-Gibran, Rabu 24 Januari 2024.
Deklarasi ini digelar digelar di Hotel Saga Murni Sago. Dalam deklarasi tersebut, mereka sepakat berpolitik riang gembira dan siap penuh memenangkan Prabowo-Gibran satu putaran.
Sekretaris DPC Projo Pessel, Ari Nurkomari mengungkapkan, warga yang tergabung dalam Projo Pessel itu adalah dari seluruh kalangan, mahasiswa petani dan nelayan.
“Deklarasi ini merupakan gerakan rakyat bersama DPC Projo Kabupaten Pessel yang diikuti relawan-relawan yang cinta kepada Prabowo-Gibran dan siap memenangkan satu putaran,” ujarnya.
Menurut Ari, di Kabupaten Pessel terpantau saat ini, dukungan masyarakat Prabowo-Gibran sangat kuat, dan menjadikan pasangan ini sebagai calon yang ideal.
Bahkan, lanjutnya, dalam kondisi ini mereka sudah tidak sabar lagi untuk mencoblos Prabowo-Gibran pada Rabu 14 Februari 2024 mendatang.
“Prabowo Gibran sangat kuat di Pessel, rakyat akan tegak lurus bersama Projo menangkan Prabowo-Gibran satu putaran,” ungkapnya.
Selain deklarasi dukungan Projo Pessel juga mengajak masyarakat untuk berpolitik dengan sehat dan santun, serta riang gembira, tanpa harus ada perselisihan.
Kesempatan itu Ketua DPD Projo Sumbar, M Husni mengatakan, pasangan Prabowo-Gibran adalah satu-satunya pilihan yang mampu memajukan Indonesia.
Menurutnya, Prabowo-Gibran memberikan peluang nyata bagi generasi muda untuk berperan sebagai pemimpin Indonesia.
“Saya meyakini bahwa paslon lain hanya berbicara dengan jargon tentang kepemimpinan anak muda, sementara Prabowo-Gibran telah membuktikan komitmennya dan memberikan kesempatan kepada generasi muda untuk memimpin Indonesia, dengan Gibran sebagai representatif kita semua,” ujarnya.
*
Silahkan bergabung di Grup FB SUMBAR KINI untuk mendapatkan informasi terupdate tentang Sumatera Barat.
****
Dapatkan info berita terbaru via group WhatsApp (read only) KATASUMBAR / SUMBAR KINI (Klik Disini) 😊
*
Suscribe YOUTUBE KATA SUMBAR untuk mendapatkan informasi terbaru dalam bentuk video.