KATASUMBAR– Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) bakal segera dicarikan solusi untuk menyambung akses yang putus di Sumbar.

Hal itu disampaikan, Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari dalam konferensi pers, Senin 13 Mei 2024.

Ia menjelaskan, untuk mempercepat terhubungan akses yang terputus Kepala BNPB Letjen TNI Suharyanto langsung turun ke Sumbar.

“Untuk akses jalan masih putus total antara Padang-Bukittinggi. Itu di kawasan Lembah Anai masuk Padang Pariaman.

Ini masih putus total dan kita akan tetap masih berdiskusi saat ini kepala BNPB masih di Sumatera Barat,” ungkapnya.

Ia menjelaskan, Kepala BNPB akan turun langsung bersama pemerintah daerah setempat dan membahas langkah percepatan yang bisa dilakukan

“Untuk melihat dengan Dinas PUPR, tentunya yang ada di Sumatera Barat apa yang bisa kita lakukan untuk percepatan penyambungan ini,”ujarnya.

Sebelumnya,Jalur di kawasan Lembah Anai Kecamatan Sepuluh Koto, Kabupaten Tanah Datar putus total akibat banjir bandang yang melanda wilayah itu, Sabtu Mei 2024, malam

Kapolres Padang Panjang, AKBP Kartyana Widyarso mengatakan, kini jalur utama tersebut tidak bisa dilewati sama sekali. Karena jalur tersebut amblas.

“Ijin untuk jalur lembah Anai-Padang Panjang terputus total tidak bisa dilalui sama sekali baik orang maupun kendaraan karena aspal habis di bawah rel kereta,” kata AKBP Kartyana dalam keterangan kepada wartawan, Minggu 12 Mei 2024.

Ia menjelaskan, selain membuat badan jalan amblas, banjir bandang juga menghanyutkan sejumlah pondok wisata di lokasi pemandian di kawasan itu, termasuk sebuah kafe yang berdiri persis di depan air terjun Lembah Anai.

“Pemandian dan Xakapa (kafe) hanyut, tinggal Masjid Hidayat yang masih berdiri,” katanya.

Ia belum merinci lebih jauh dampak banjir bandang di wilayah hukumnya, karena masih proses pendataan. “Saat ini saya menuju lokasi,” ujarnya.

*
Silahkan bergabung di Grup FB SUMBAR KINI untuk mendapatkan informasi terupdate tentang Sumatera Barat.

****

Dapatkan info berita terbaru via group WhatsApp (read only) KATASUMBAR / SUMBAR KINI (Klik Disini)  😊

*

Suscribe YOUTUBE KATA SUMBAR untuk mendapatkan informasi terbaru dalam bentuk video.