KATASUMBAR – Bus ALS sarat penumpang mengalami kecelakaan tunggal saat penerapan jalur One Way di Malalak- Agam, Senin 15 April 2024.
Bus mesti melewati Malalak karena penerapan jalur satu arah dari Bukittinggi menuju Padang.
Camat Malalak Zulwardi mengatakan peristiwa ini persisnya terjadi di Jorong Nyiur, Nagari Malalak Selatan, sekitar pukul 15.00 WIB.
“Bus terguling di bahu jalan, kejadian sekitar pukul 15.00 WIB, satu penumpang meninggal dunia di TKP,” jelas Zulwardi.
Sementara penumpang lain, kata Camat, mengalami luka kritis, luka berat dan ringan.
“Korban dilarikan ke RSUD Pariaman, RSAM maupun Puskesmas Malalak,” jelasnya.
Beberapa armada ambulance turut memberikan pertolongan, seperti Puskesmas Malalak, Puskesmas IV Koto, Puskesmas Kapau, Al Jumpati Agus, dan H. Arisal Aziz.
“Evakuasi korban dilakukan oleh Ditlantas Polda Sumbar, Dinas Perhubungan Agam dibantu oleh masyarakat sekitar,” ungkapnya.
Diketahui bus nahas dengan nomor polisi BK 7371 UD itu datang dari Medan tujuan Jakarta.
Saat ini pihak terkait masih mendata jumlah korban luka dan penyebab kejadian.
(*)
*
Silahkan bergabung di Grup FB SUMBAR KINI untuk mendapatkan informasi terupdate tentang Sumatera Barat.
****
Dapatkan info berita terbaru via group WhatsApp (read only) KATASUMBAR / SUMBAR KINI (Klik Disini) 😊
*
Suscribe YOUTUBE KATA SUMBAR untuk mendapatkan informasi terbaru dalam bentuk video.